5 Pekerjaan Remote yang Banyak Dicari Saat Pandemi

0
788
5 Pekerjaan Remote yang Banyak Dicari Saat Pandemi

5 Pekerjaan Remote yang Banyak Dicari Saat Pandemi – Seperti yang kita tahu, banyak pekerjaan yang sulit bertahan di masa pandemi. Tidak sedikit karyawan yang dirumahkan karena bisnis yang tidak berjalan akibat pandemi. Namun dibalik itu semua, muncul tren bekerja jarak jauh dari rumah atau Work From Home (WFH).

Mengingat perkembangan teknologi dan internet yang semakin cepat, bekerja secara remote atau WFH menjadi solusi banyak perusahaan di masa pandemi. Bahkan banyak perusahaan yang sedang aktif merekrut karyawan memilih untuk mencari karyawan remote.

Baca juga : Tanda-Tanda Bahwa Anda Telah Menjadi Korban yang Dirugikan di Tempat Kerja

Berikut 5 pekerjaan remote yang banyak dicari saat pandemi

Digital Marketing

Digital Marketing menjadi pekerjaan yang sangat populer di saat ini. Hampir semua perusahaan membutuhkan jasa digital marketing baik itu untuk pemasaran ataupun mengembangkan website perusahaan melalui SEO. Pekerjaan ini termasuk mudah didapat karena begitu banyaknya perusahaan yang membutuhkan jasanya. Digital Marketing juga dapat dilakukan dimana saja.

Desain Grafis

Desain grafis juga menjadi pekerjaan remote yang banyak ditekuni. Baik itu desain konten sosial media, konten iklan, atau desain UI dan UX saat ini banyak dicari oleh perusahaan. Desain grafis juga menjadi salah satu pekerjaan yang banyak dilakukan di luar kantor.

Penulis/Editor

Content Writer dan Copywriter juga tak kalah populer. Setiap perusahaan yang memiliki tujuan untuk memasarkan produk pasti membutuhkan jasa copywriter untuk merangkai kata-kata yang dapat meningkatkan pemasaran.

Content Writer juga banyak dibutuhkan karena setiap website tentu memiliki blog yang harus dikelola dengan baik, menulis artikel yang SEO friendly ataupun membangun backlink SEO.

Social Media Manager

Pekerjaan ini termasuk salah satu pekerjaan yang semakin tumbuh akhir-akhir ini. Social Media Manager mengharuskan anda untuk mengelola sosial media perusahaan dengan baik. Pekerjaan ini juga dapat dikerjakan secara remote.

Programmer

Saat ini, programmer bisa dibilang pekerjaan yang paling dibutuhkan. Programmer juga bisa dilakukan secara remote dan bahkan banyak perusahaan yang lebih memilih untuk merekrut programmer remote terutama di masa pandemi seperti sekarang ini.