Tips Menghadapi Konflik di Kantor

0
234
Tips Menghadapi Konflik di Kantor

Tips Menghadapi Konflik di Kantor – Bekerja pada sebuah perusahaan pastinya kita akan dipertemukan dengan beberapa macam tipe karakter orang yang bisa menimbulkan konflik ataupun drama. Meskipun hampir semua orang tahu dengan akibat dari drama di kantor, namun hal ini terkadang tidak bisa dihindari.

baca juga : Kenapa Minta Maaf Tidak Menyelesaikan Masalah

Konflik dalam kantor pasti akan selalu terjadi, namun meski begitu bukan berati anda tidak bisa berusaha agar tidak terjerat dalam konflik tersebut. Bila anda terlibat dalam drama kantor tersebut, minimal anda harus menghadapinya dengan baik dan berusaha untuk tidak memperburuk situasi yang ada.

Berikut ini tips untuk menghadapi konflik di kantor :

Pisahkan Urusan Kantor dan Urusan Pribadi

Urusan pribadi yang dibawa dalam dunia pekerjaan tentu saja bisa jadi sumber konflik. Anda harus dapat memisahkan mana yang urusan kantor dan mana urusan pribadi.

Ingatlah bahwa anda bekerja untuk mengerjakan job desk anda. Bila punya permasalahan personal, coba usahakan selesaikan masalah tersebut di luar kantor. Kemudian bila anda merasa kurang cocok dengan seseorang dari kantor kamu, pisahkan juga pendapat pribadi anda tentang personality seseorang tersebut. Tetap fokus pada tugasmu dan profesional.

Jangan Anti Kritik

Bila anda menerima kritik, cobalah untuk mengintropeksi diri terlebih dahulu. Jangan langsung merasa bahwa anda dikritik karena tidak disukai.

Intropeksi apakah yang mereka katakan benar, bila iya coba lakukan perbaikan. Hal ini tidak membuat anda terlihat bodoh, justru ini merupakan sebuah sikap positif yang dapat membangun kepribadian anda lebih baik.

Jangan Melempar Masalah

Bila suatu masalah terjadi, jangan selalu melempar kesalahan tersebut kepada orang lain. Cobalah pikirkan kembali permasalahn tersebut. Fokus pada penyelesaiannya.

Bila sudah ketemu penyelesaiannya, coba untuk evaluasi lagi kesalahan tersebut agar kedepannya tidak terulang lagi.

Jauhi Gosip

Hal ini bukan berarti anda dilarang untuk bersosialisasi ya. Bersosialisasi tetap lah penting, apalagi antar rekan kerja agar bisa mempermudah pekerjaan.

Tapi bersosialisasi disini bukanlah bergosip. Bicarakan saja hal yang bisa membawa kebaikan kepada rekan kerja. Jangan sampai tergoda untuk membahas keburukan rekan kerja lainnya. Ingatlah bahwa anda tidak akan tahu bila rekan kerja yang anda bicarakan ini juga melakukan hal yang sama terhadap anda ketika anda tidak bersamanya.

Dimanapun anda dan sebagai apapun posisi anda, jadilah seseorang yang membawa pengaruh positif pada lingkungan kerja. Tetap bersikap profesional dan kesampingkan hal yang tidak membuat anda maju.