Tanda-Tanda Bahwa Teman Kerjamu Tidak Toxic

0
685
Tanda-Tanda Bahwa Teman Kerjamu Tidak Toxic

Tanda-Tanda Bahwa Teman Kerjamu Tidak Toxic – Ketika memasuki dunia kerja, pastinya anda sudah bertemu dengan banyak orang dengan berbagai macam kepribadian, mungkin ada yang suka membuatmu kesal, ada yang suka membuatmu marah, dan bahkan ada juga yang bisa membuatmu semangat bekerja. Dari sekian banyak teman dalam tempat kerja tentu saja pasti ada satu dari mereka yang memiliki kepribadian baik.

baca juga : Begini Tips Menghadapi Beban Kerja yang Berat

Ini dia tanda-tanda bahwa teman kerja anda tidak toxic

Selalu menawarkan bantuan

Dalam bekerja tentu saja ada halangan yang terjadi, ketika anda sudah berusaha sendiri tapi ternyata halangan tersebut masih mengganggu, tentu saja akan membuat diri anda terasa berat dalam mengerjakan tugas tersebut. Ketika itulah teman yang baik ini akan datang dan menawarkan bantuan kepada anda. Bila anda orang yang terbuka, tentu saja dia akan mendengarkan masalahmu dan mulai membantu menghadapi masalahmu.

Mendorongmu untuk Berkembang

Terus mengembangkan skill dalam dunia kerja adalah salah satu cara agar bisa bertahan lebih lama. Hal ini karena perkembangan zaman yang begitu pesat tentu saja membuat cara kerja yang ada pun akan semakin berkembang dan meninggalkan cara lama, maka dari itu harus terus mengasah skill agar selalu up to date. Nah teman-teman yang melihatmu maju terus akan selalu mendukungmu untuk terus belajar dan juga meningkatkan skill, bahkan bisa saling ajang lomba dan berdiskusi mengenai skill baru yang sedang dipelajari.

Selalu Menyemangatimu

Teman yang baik akan selalu memberikan energi positif kepadamu baik itu dalam keadaan sedih ataupun senang. Energi positif ini bisa berupa kata-kata ataupun perbuatan. Bila anda memiliki rekan kerja yang selalu melakukan hal ini, anda harus menghargai dia karena dia adalah salah satu teman yang positif dan tidak toxic.

Tidak Pernah Menjatuhkanmu

Penjilat, sebuah kata-kata yang sering didengar dalam dunia kerja. Kata-kata ini merujuk pada orang yang selalu mencari muka di hadapan atasan dengan berusaha menjatuhkan teman kerja lainnya. Hal ini tentu saja dilakukan untuk mendapatkan jabatan lebih tinggi dan serta kenaikan gaji. Bila teman kerjamu ada yang begini, lebih baik menjauh dan berusaha untuk tidak terlibat dengannya. Tapi bila anda beruntung teman kerjamu tidak ada yang begini, maka anda harus bersyukur. Sebab hal ini akan menjadi peluang untuk dirimu agar dapat bisa bertahan di tempat kerja.

baca juga : Tips Buat Anda yang Bingung Mau Ngapain Setelah Terkena PHK

Nah sekarang coba perhatikan teman sekitar kantormu, apakah ada yang seperti tanda-tanda di atas? Bila iya maka anda selamat berada dalam zona dimana teman-teman kerjamu sangat supportive dan membantumu. Bila tidak anda perlu waspada dalam memilih teman yang bisa diandalkan dalam tempat kerja.